"Saat ini kami tetap mempercayakan pengelolaan timnas ke PSSI. Kalau dipercayakan kepada pihak ketiga saya rasa sulit," kata Roy Suryo seperti dilansir Antara.
Ditambahkan oleh pengganti Andi Mallarangeng tersebut, pihaknya akan tetap memantau perkembangan timnas ke depannya. Bahkan Roy menyatakan siap menindak tegas jika kemampuan timnas tak maksimal.
"Pertandingan melawan Irak juga akan kami jadikan tolok ukur. Akan ada ketegasan setelah pertandingan nanti. Lampu kuning sudah mengarah ke lampu merah," tambahnya.
Timnas Indonesia baru saja mendapat pelajaran berharga sebelum tampil di Kualifikasi Piala Asia 2015 melawan Irak. Andik Vermansyah dkk baru saja dicukur oleh tuan rumah Yordania dengan skor lima gol tanpa balas.
Post a Comment