Home » , , » FC Internazionale Bisa Jadi Pilihan Marco Van Ginkel

FC Internazionale Bisa Jadi Pilihan Marco Van Ginkel

Written By Unknown on Sunday, April 7, 2013 | 2:23 PM



Agen Van Ginkel menegaskan belum pernah melakukan pembicaraan dengan manajemen Nerazzurri.

Rob Jansen, agen Marco van Ginkel, menampik kabar yang menyebutkan FC Internazonale telah menghubungi dirinya maupun kliennya mengenai kemungkinan memboyong gelandang Vitesse Arnhem tersebut pada musim panas.

Van Ginkel menjadi salah satu kunci permainan Vitesse. Walau masih berusia 20 tahun, Van Ginkel sudah tampil di 88 laga klub. Sejumlah klub disebut-sebut berminat memboyong Van Ginkel, termasuk Inter, namun Jansen menampiknya.

“Saya tidak bisa bilang ada ketertarikan dari Inter, dan saya membantah sudah melakukan pembicaraan dengan [manajer umum Inter Marco] Branca dan [direktur olahraga Piero [Ausilio],” tukas Jansen kepada interlive.it.

“Segala sesuatunya bisa terjadi di musim panas. Kita tunggu, dan lihat saja. Di Serie A, banyak klub hebat, kenapa tidak? Itu bisa menjadi pilihan.”
Share this article :

Post a Comment

imagebam.com
 
Support : Bola Net1 | Bola indo | La Liga
Copyright © 2013. bolanet - All Rights Reserved
copyright berita bola,news bola berita bola
Proudly powered by Blogger